09 November 2018

Hero Supermarket (HERO) mulai groundbreaking proyek IKEA di Jakarta Garden City

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Hero Supermarket Tbk (HERO) bersama PT Archipelago Property Development memulai groundbreaking pembangunan gerai IKEA kedua di kawasan Jakarta Garden City, Cakung, Jakarta Timur.
 

Patrik Lindvall, Presiden Direktur HERO mengatakan, pengoperasian gerai kedua tersebut tetap akan menyasar pasar keluarga dengan menyediakan segala kebutuhan produk rumah tangga. "Target pasarnya masih sama hanya saja untuk produk yang dijual nantinya akan disesuaikan dengan produk kebutuhan masyarakat Jakarta Timur," ujarnya Rabu (7/11).

Gerai baru tersebut nantinya akan berdiri atas lahan seluas 3,7 hektar (ha) dengan luas bangunan seluas 89.000 meter persegi (m²)."Proyek ini merupakan kerjasama dengan sister company dimana Archipelago yang akan menyediakan dan membangun tempatnya dan IKEA nantinya hanya akan membayar sewanya saja," ujarnya.

Ditanya nilai investasi gerai kedua tersebut, Patrik enggan menjelaskan. Hanya saja, ia mengatakan investasi perusahaan bukan dari nilai tapi investasi dalam memenuhi kebutuhan masyarakat.

Adapun perbedaan gerai kedua IKEA tersebut nantinya akan menyediakan lahan seluas 1.000 m² yang akan difungsikan untuk memberdayakan UMKM Indonesia. "Jadi kali ini bedanya kami akan menghadirkan toko-toko UMKM serta membuka lapangan pekerjaan sehingga masyarakat Indonesia khususnya Jakarta Timur bisa memanfaatkan kehadiran gerai kami," ujarnya.

Tidak hanya itu, di gerai tersebut juga akan menyediakan restoran dengan menu Indonesia serta tempat bermain anak. Bangunan tersebut diharapkan rampung dan dapat beroperasi pada bulan Oktober tahun 2020.

 

Source : https://industri.kontan.co.id/news/hero-supermarket-hero-mulai-grounbreaking-proyek-ikea-di-jakarta-garden-city

Contact Us